Jumat, 27 Februari 2009

Tata Aturan Lomba Karya Ilmiah Remaja

Tata aturan Lomba Karya Ilmiah Remaja (KIR)

Java Student Competition (JSC) SMA Al Muttaqin

"Fullday School & Moving Class System" Kota Tasikmalaya

Tahun 2009

Pasal 1

Definisi Lomba

Lomba Karya Ilmiah Remaja / KIR merupakan lomba uji wawasan keilmuan ilmu pengetahuan alam biologi,kimia,fisika ataupun dalam bidang sosial dalam bentuk praktik hasil karya berupa hasil penelitian / hasil riset yang dituangkan dalam bentuk makalah. Hasil karya dalam bentuk makalah akan dipresentasikan dihadapan juri lomba dan peserta lain.

Pasal 2

Ketentuan Umum

  1. Perlombaan ini terbuka untuk siswa/siswi tingkat SMP/MTs dan SMA/MA atau yang sederajat di setiap kota/kabupaten se-Pulau Jawa.
  2. Tema makalah ditentukan oleh panitia dan untuk judul bebas
  3. Tema untuk bidang ilmu pengetahuan alam adalah “Penanggulangan terhadap Kerusakan Lingkungan,Kelangkaan Pangan,Keterbatasan Sumber Energi” sedangkan untuk bidang ilmu pengetahuan sosial yakniPenanggulangan terhadap Masalah-Masalah Sosial Sebagai Dampak Kelangkaan Sumber Daya Alam di Bidang Pertanian”.
  4. Peserta wajib menyerahkan foto copy makalah sebanyak rangkap tiga paling lambat tanggal 1 Maret 2009 cap pos atau melalui e-mail.

Pasal 3

Kriteria Penulisan dan Pengetikan Makalah

  1. Kriteria Penulisan

Naskah ditulis minimal 15 halaman dan maksimal 25 halaman termasuk lampiran, foto, gambar, foto gambar teknik, denah, grafik. Jumlah halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan tersebut dapat mengurangi penilaian.

Ditulis dalam Bahasa Indonesi baku, tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, menggunakan istilah, yang mudah dimengerti, dan tidak menggunakan singkatan seperti tdk, tsb, dgn, dan lain-lain.

  1. Pengetikan

    1. Tata Letak

a. Karya tulis tangan atau diketik 1,5 spasi pada kertas ukuran A4/kwarto (font 12, roman time style)

b. Batas pengetikan

1. Margin kiri :4 cm

2. Margin kanan :3 cm

3. Margin atas :3 cm

4. Margin bawah :2 cm

c. Jarak pengetikan, bab, sub bab, dan perincian

1. Jarak pengetikan antara bab dan sub bab adalah 3 spasi, sub bab dan kalimat dibawahnya adalah 2 spasi

2. Judul bab diketik ditengah-tengah dengan huruf kapital dan dengan jarak 4 cm dari tepi atas tanpa garis bawah.

3. Judul sub-bab ditulis mulai dari sebelah kiri, huruf pertama setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali kata-kata tugas, seperti yang, dari, dan.

4. Judul anak sub-bab ditulis mulai dari sebelah kiri dengan indensi 5 (lima) ketukan yang diberi garis bawah. Huruf pertama setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali kata-kata tugas.

5. Jika masih ada sub judul dalam tingkatan yang lebih rendah, ditulis seperti butir (3) diatas, lalu diikuti oleh kalimat berikutnya.

    1. Pengetikan Kalimat

Alinea baru diketik sebaris dengan baris diatasnya dengan jarak 2 spasi. Pengetikan kutipan langsung lebih dari 3 baris diketik 1 spasi menjorok ke dalam dan semua tanpa diberi tanda petik.

    1. Penomoran Halaman

a. Bagian pendahuluan yang meliputi halaman judul, nama/daftar anggota kelompok, kata pengantar dan daftar isi memakai angka romawi kecil dan diketik sebelah kanan bawah (i, ii dan seterusnya).

b. Bagian tubuh/pokok sampai dengan bagian penutup memakai angka arab dan diketik dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi atas (1,2,3 dan seterusnya).

c. Nomor halaman pertama dari tiap bab tidak ditulis tetapi tetap diperhitungkan.

Pasal 4

­Kepesertaan

  1. Peserta bersifat beregu.
  2. Satu regu terdiri atas 3 orang siswa/siswi.
  3. Setiap sekolah maksimal mengirimkan 2 regu
  4. Jumlah pendaftar tidak dibatasi

Pasal 5

Tahapan Lomba

Tahapan lomba terdiri dari 2 babak yakni:

  1. Babak filtrasi/penyaringan
  2. Babak presentasi

Pasal6

Babak Filtrasi

  1. Babak ini diikuti oleh semua regu peserta yang mendaftar.
  2. Pada babak ini akan diambil maksimal 40 regu peserta terbaik dengan rincian maksimal 20 regu dari SMP dan maksimal 20 regu dari SMA.
  3. Babak ini dilakukan melalui uji kompetensi sistem e-learning di sekolah masing-masing
  4. Komposisi soal untuk :

A.SMP pada uji kompetensi adalah:

1.Untuk yang memilih bidang ilmu pengetahuan alam terdiri dari soal Fisika,Kimia,dan Biologi

2.Untuk yang memilih bidang ilmu pengetahuan sosial terdiri dari soal Sosiologi,Ekonomi, Geografi

B.SMA pada uji kompetensi adalah:

1.Untuk yang memilih ilmu pengetahuan alam terdiri dari soal ilmu pengetahuan alam terpadu

2.Untuk yang memilih bidang ilmu pengetahuan sosial terdiri dari soal Sosiologi,Ekonomi, Geografi

  1. Jumlah soal sebanyak 30 soal untuk masing-masing bidang yang dipilih
  2. Peserta yang lulus babak ini wajib mengikuti technical meeting di SMA Al-Muttaqin pada hari Senin,2 Maret 2009 pukul 08.30 s.d. selesai
  3. Pengerjaan soal secara beregu

Pasal 7

Babak Presentasi

  1. Seluruh peserta pada babak ini adalah maksimal 40 regu yang lulus
  2. Peserta yang lulus wajib mempresentasikan makalahnya menurut bidang masing-masing di depan dewan juri
  3. Urutan presentasi akan ditentukan berdasarkan undian
  4. Setiap presentasi perlombaan terdiri dari 3 sesi yakni:

· Bidang Sains

a. Mempresentasikan makalah

b. Mempraktikan proses penelitian secara singkat, padat, dan jelas.

c. Menyampaikan argumennya dalam bentuk proses tanya jawab dengan juri dan atau peserta (sesi pendalaman)

· Bidang Sosial

a. Mempresentasikan makalah

b. Menyampaikan proses-proses selama penelitian secara singkat,padat dan jelas

c. Menyampaikan argumennya dalam bentuk proses tanya jawab dengan juri dan atau peserta (sesi pendalaman)

5. Waktu yang disediakan oleh panitia untuk sesi a dan b adalah 15 menit dan sesi pendalaman adalah 10 menit

Pasal 8

Teknis Pelaksanaan Lomba Babak Filtrasi

  1. Peserta mendaftarkan regunya ke alamat website:www.sma-almuttaqin-tasikmalaya.sch.id/e-learning untuk mendapatkan account log in
  2. Peserta mengerjakan soal sesuai dengan aturan yang ditentukan dalam website e-learning
  3. Waktu pengerjaan soal selama 60 menit

Pasal 9

Teknis Pelaksanaan Lomba Babak Presentasi

1. Pengundian urutan peserta yang akan tampil pertama dan seterusnya dilakukan pada saat technical meeting

2. Peserta yang akan tampil harus sudah berada di ruang lomba setelah dipanggil panitia

3. Apabila peserta yang akan tampil setelah dipanggil 3 kali tidak bisa tampil maka dinyatakan gugur oleh penitia

4. Ketika lomba berlangsung,peserta yang berada di dalam ruangan hanya diperbolehkan membawa alat-alat yang diperlukan

5. Guru Pembina tidak diperkenankan masuk ke arena perlombaan kecuali pembina dari regu peserta yang sedang presentasi.

6. Peserta yang diperkenankan masuk ruang perlombaan adalah 1 regu yang tampil dan 5 regu yang akan tampil berikutnya

Pasal 10

Kriteria Penilaian

Kriteria penilaian pada babak:

A.Filtrasi

1.Penilaian makalah meliputi format makalah,kreativitas gagasan,topik,data dan info ,pembahasan dan kesimpulan serta transfer gagasan

2.Penilaian hasil test e-learning

B.Presentasi

1.Penyajian meliputi :isi,alat Bantu,penggunaan bahasa,cara presentasi dan ketepatan waktu

2.Tanya jawab meliputi:kebenaran dan ketepatan jawaban ,cara menjawab dan keterbukaan peserta

3.Nilai akhir merupakan akumulasi dari:

a.Penilaian makalah

b.Penilaian presentasi

c.Penilaian tanya jawab

Pasal 11

Juri Lomba

Juri lomba berasal dari:

1. Lembaga Penelitian Universitas Siliwangi

2. Pengawas bidang study /MGMP Kota Tasikmalaya

Pasal 12

Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Hari/tanggal : Rabu,4 Maret 2009

Agenda : Presentasi kloter 1

Tempat : Lab biologi/kimia

Waktu : 08.30 s.d. selesai

Hari/tanggal : Kamis,5 Maret 2009

Agenda : Presentasi kloter 2

Tempat : Lab biologi/kimia

Waktu : 08.30 s.d. selesai

Pasal 12

Waktu dan Tempat Pendaftaran

1. Pendaftaran dimulai dari sekarang hingga Sabtu, 28 Februari 2009.

2. Setiap regu peserta wajib membayar uang pendaftaran sebesar Rp 60.000,00 / regu

3. Pendaftaran bisa dilakukan dengan cara:

  1. Datang langsung ke Sekretariat Panitia JSC SMA Al Muttaqin, Jl. Ahmad Yani No. 140 Telepon (0265) 311093 kota Tasikmalaya.
  2. Via internet melalui www.pekan-kreativitas-pelajar.blogspot.com
  3. Membayar biaya investasi dengan mengirimkannya ke rekening Bank Muamalat 601923 905 6417599 a.n. : Dwi Yulia Nur M.
  4. Mengirimkan bukti transfer melalui fax 0265310873 atau e-mail ke:panitiajsc@gmail.com.

Pasal 12

Kejuaraan

1. Regu yang dinyatakan pemenang adalah regu yang dinyatakan pemenang adalah regu yang memperoleh nilai tertinggi pada babak presentasi.

2. Pemenang ditentukan sebagai juara umum, juara terbaik tingkat SMP/Mts dan juara tingkat SMA/MA.

3. Juara umum berhak mendapatkan trophy bergilir.

4. Pemenang berhak mendapatkan uang pembinaan.